Visi Misi LP2M UIN Antasari Banjarmasin

Perkembangan  Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Antasari Banjarmasin tidak terlepas dari perkembangan universitas yang menaunginya. Universitas merupakan tempat penyelenggaraan   Tri harma Perguruan Tinggi yang bermanfaat untuk melatih, mendidik dan mengembangkan sikap dan kehidupan dengan budaya ilmiah.  LP2M, sebagai salah satu unit di lingkungan UIN Antaasari Banjarmasin, memiliki peran besar dalam membantu civitas akademi untuk terus menggali ilmu pengetahuan dan melakukan pengabdian di masyarakat demi kepentingan, kemajuan, dan kesejahteraan bangsa. LP2M UIN Antasari berupaya menjadi lembaga di bawah naungan UIN Antasari yang dapat memberikan solusi permasalahan bangsa seaagi kotribusi nyata dari ilmu pengetahuan yang dimilikinya. Sikap dan kehidupan yang berbudaya ilmiah di lingkungan UIN Antasari diwujudkan dengan pengembangan program dan kegiatan, salah satunya pelaksanaan program penelitian dengan distingsi yang berbeda dari perguruan tinggi lainnya, yakni berbasis 4 pilar keilmuan UIN Antasari Banjarmasin.

LP2M UIN Antasari Banjarmasin adalah unsur pelaksana akademik yang mengkoordinasikan, memantau, dan menilai pelaksanaan kegiatan penelitian dan pengabdian pada masyarakat, serta memberikan pelayanan administrasi dan mengendalikan administrasi sumber daya yang dibutuhkan. Fungsi LP2M UIN Antasari adalah sebagai lembaga koordinasi yang bertugas mengkoordinasi, memantau, dan menilai pelaksanaan kegiata ataupun program penelitian dan pengabdian masyarakat yag dilakukan oleh dosen maupun mahasiswa, baik yang diselenggarakan secara mandiri maupun kelompok. Di sini, LP2M juga memiliki peran untuk memfasilitasi kegiatan penelitian dan pegabdian masyarakat yang bersifat integrasi, multi, antar, dan lintas bidang yang diselenggarakan oleh Pusat Penelitian dan Publikasi Ilmiah UIN Antasari Banjarmasin. Selain itu, LP2M juga berfungsi sebagai wadah dan pusat konsultasi persoalan-persoalan pengembangan masyarakat, terutama berkaitan dengan konsultasi pembinaan dan pengembangan desa, serta pegembangan usaha mikro bagi masyarakat kecil dan menengah, selain itu juga pendidikan dan edukasi orangtua dan anak, pemberdayaan perempuan, dan pemberian solusi masyarakat dalam ruang lingkup budaya. LP2M, dalam kaitannya dengan penelitian, memiliki Pusat Penelitian dan Publikasi Ilmiah, yang dimaksudkan sebagai wadah pengembangan penelitian yang memiliki unsur kerjasama kelembagan dan memiliki kekhasan penelitian baik berdasarkan ruang ligkup maupun fungsinya. Fungsi wadah ini sebenarnya tidak hanya sekedar sebagai tempat menampung kegiatan penelitian dan pengkajian dosen dari berbagaibidang ilmu, program studi dan fakultas di lingkungan UIN Antasari Banjarmasin semata, tetapi juga sebagai ujung tombak keberadaan dan keberlangsungan peran UIN Antasari dalam kaitannya pengembangan ilmu pengetahuan.

  • 1. Visi LP2M

Sejalan dengan visi UIN Antasari, maka visi Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Antasari adalah “Menjadi Lembaga pengembangan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang kompetitif, unggul, dan berperan aktif dalam pengembangan ilmu pengetahuan berbasis integrasi dinamis, menjunjung nilai keislaman dan kebangsaan, berbasis lokal dan berwawasan global”.

  • 2. Misi LP2M
Adapun yang menjadi misi LP2M UIN Antasari juga bersinergi dengan misi UIN Antasari, yakni:
  1. Memperkuat peran dan kemitraan UIN Antasari Banjarmasin dalam melakukan pengembangan masyarakat melalui proses pemberdayaa
  2. Menumbuhkan kesadaran  dan  partisipasi  masyarakat  dan  civitas akademik di lingkungan UIN Antasari melalui kegiatan pengabdian masyarakat   yang   bereputasi   nasional   dan   internasional,   yang difasilitasi oleh UIN Antasari Banjarmasin dan lembaga kerjasama.
  3. Memaksimalkan partisipasi  UIN  Antasari     Banjarmasin  dalam menerjemahkan ilmu dan teknologi untuk kesejahteraan masyarakat di Kalimantan melalui kegiatan penelitian dan pegabdian.
  4. Memaksimalkan manajemen dan sistem informasi penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis kearifan lokal dan berwawasan global menuju research univer
  5. Meningkatkan budaya penelitian yang dinamis di lingkungan UIN Antasari Banjarmasin menuju universitas Islam pertama terbaik dalam bidag penelitian integrasi Islam dan kebangsaan di Kalimantan.
  6. Mengembangkan kerjasama dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyaraka
  7. Mengembangkan publikasi hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat menuju excellent research university.

Pusat