Repost – Kebakaran lahan yang terjadi pada Jumat malam dan Sabtu malam lalu (22–23 September 2023) di sekitar Kampus 2 UIN Antasari telah menimbulkan kekhawatiran sebagian masyarakat, terutama mahasiswa. Apa langkah-langkah yang sudah diambil pimpinan UIN Antasari untuk menyikapi masalah ini? Berikut wawancara kami dengan Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan Dr. H. Akhmad Sagir, M.Ag.
Ketika terjadi kebakaran Jumat malam itu, Bapak mengetahuinya?
Ya, saya mengetahui dari informasi yang beredar di grup WA pimpinan. Saat itu, Kabag Umum, Pak Masri berada di lokasi kejadian. Beliau aktif menyampaikan informasi dan berada di sana hingga pukul 11.30 malam. Kami sendiri berkoordinasi dengan tim-tim pemadam kebakaran untuk minta bantuan.
Kabarnya Satpam tidak bisa mengoperasikan hidran yang ada sehingga fasilitas itu tidak bisa digunakan malam itu?
Ya, menurut informasi yang kami dapatkan memang begitu. Mungkin kawan-kawan Satpam itu panik, sehingga SOP penggunaan alat itu tidak lagi diikuti dengan cermat.
Apakah mereka selama ini tidak dilatih?
Sudah, sudah dilatih. Semula ada beberapa orang tim teknis yang dilatih oleh perusahaan yang membangun Kampus 2, yakni PP. Kemudian, setelah itu mereka melatih Satpam, untuk menghadapi keadaan darurat. Hal ini juga dituntut oleh sertifikasi ISO, yang beberapa bulan silam mengunjungi Kampus 2. Antara lain karena adanya fasilitas hidran itu, UIN Antasari berhasil memperoleh sertifikasi ISO . Tiap gedung memiliki pompa hidran itu, dengan air yang cukup tersedia.
Apakah ini kebakaran pertama di area Kampus 2?
Tidak. Anda bisa lihat sendiri, bukan hanya lahan di sekitar Perpustakaan atau Asrama yang baru terjadi, di beberapa kawasan juga terjadi kebakaran sebelum ini, dan teman-teman ‘pemadam’ kami dapat mengendalikannya. Hanya tidak viral.
Apa tindakan pimpinan menyikapi kejadian-kejadian terbaru?
Dari rektor, wakil rektor, kepala biro, kabag dam kasubag umum, semua turun tangan. Kami juga datang langsung ke lapangan. Pak Rektor sendiri bahkan ke lapangan, ikut mengarahkan pemadaman api pada pagi Ahad. Bagian umum juga terus bekerja, memberikan dukungan logistik dan penggantian pipa hidran yang bocor. Saya sendiri terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait, seperti relawan pemadam kebakaran. Pada malam Ahad lalu beberapa tim pemadam itu turun ke lokasi untuk membantu pemadaman.
Kami juga berkoordinasi dengan BPBD Kalsel yang kembali menurunkan dua tim ke lokasi pada siang Ahad sampai sore. Saya pun bertemu langsung dengan Kabid Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah Kalsel. Alhamdulillah, beliau siap membantu kita. Beliau berpesan untuk menghindari potensi karhutla, seperti membuang bekas api (puntung rokok) di sembarang tempat.
Pak Rektor juga sudah menginstruksikan untuk pembentukan Satgas Internal penanganan kebakaran ini.
Targetnya apa pak?
Intinya, kami terus berusaha semaksimal mungkin agar api tidak sampai membakar bangunan dan fasilitas kampus, apalagi membahayakan keselamatan orang. Alhamdulillah, sampai saat ini masih aman. Syukur juga bahwa tanah gambut di sekitar bangunan-bangunan kita sudah kita tutupi dengan tanah urukan. Jaraknya antara bangunan dan lahan gambut sekitar sepuluh meter. Ini cukup membantu mencegah api menjalar ke bangunan yang ada.
Apa harapan Bapak pada civitas akademika UIN?
Harap dimaklumi bahwa ini adalah bencana alam, bukan hanya terjadi di UIN Antasari. Kami berharap kita semua waspada dan saling membantu, bukan saling menyalahkan. Mari kita kerahkan sumber daya dan fasilitas yang ada secara maksimal untuk menjaga keselamatan Kampus kita. Jangan lupa berdoa memohon pertolongan dan keselamatan kepada Allah. Semoga kemarau segera berakhir sehingga kebakaran lahan ini akan sirna.