Menjadi Muslim Puritan Di Tanah Banjar
- Filsafat Ilmu-Ilmu Keislaman Integralistik
- MODERASI BERAGAMA ANTARA DEFINISI DAN EKSTRAPOLASI : Menelaah Pemahaman Mahasantri Terhadap Moderasi Beragama
- Ilmu Sabuku
- Pencegahan Kekerasan Seksual (Sexual Violence) Dan Sexual Consent Pada Perguruan Tinggi
- PERSPEKTIF MAQAṢID SYARI’AH: PENGARUH TINGKAT KEBUTUHAN TERHADAP PERILAKU BERUTANG
- PERIBAHASA DAN UNGKAPAN TRADISIONAL BAHASA BANJAR
- Dimensi Mistik Dalam Masyarakat Banjar
- Eksistensi Hukum Perbankan Syariah : Historisitas dan Legalitas
- Fenomena Sempalan Keagamaan Di Kalimantan Selatan
- بَيَانُ التَّوْحِيْدِ فِى عَقَائِدِالْمُؤْمِنِيْنَ وَالسَّالِكِيْنَ
- Menjadi Muslim Puritan Di Tanah Banjar
- Model Pembelajaran Filsafat
- Modernisasi Lembaga Pendidikan Islam Era Revolusi (1945-1949)
- Observasi Dan Wawancara Psikologi
- Penentuan Kesepadanan Pasangan Pernikahan Berdasarkan Perhitungan Weton Dalam Adat Jawa Tengah
- STUDI AL-QUR`AN
- Tabu Dalam Budaya Banjar
- Tradisi Batamat Al Qur’an di Tanah Banjar
Judul | : | Menjadi Muslim Puritan Di Tanah Banjar |
ISBN | : | sedang diusul |
Penulis | : | Muhammad Zainal Abidin & Siti Faridah |
Editor | : | Muhammad Fahmi Nurani |
Di Indonesia gerakan Salafi telah menimbulkan pro dan kontra. Semangatnya yang menawarkan jenis Islam yang murni dan kembali ke masa salafus salih menjadi daya tarik tersendiri bagi sebagian umat Islam. Sementara sikapnya yang tidak kompromi dengan kebudayaan dan tradisi lokal serta kepercayaan Muslim yang berbeda melahirkan penentangan dari sebagian besar kelompok Muslim lainnya, baik kalangan tradisionalis (baca: NU) maupun modernis (baca: Muhammadiyah).
Dalam perkembangan mutakhir pemikiran Islam di Indonesia, gerakan Salafi dipandang berkontribusi atas lahirnya semangat intoleran terhadap kelompok yang berbeda, khususnya varian Islam di luar arus utama seperti Syi’ah dan Ahmadiyyah. Kritikannya yang keras dan tanpa kompromi terhadap kepercayaan dan praktek keberagamaan masyarakat Islam tradisional telah menimbulkan sentimen negatif dari tokoh-tokoh kelompok yang berseberangan, khususnya dari Jam’iyyah Nahdlatul Ulama.
Banyaknya orang Banjar yang kemudian bersimpati dengan kelompok Salafi ini dan melakukan konversi keberagamaan dengan mengikuti jamaahnya menjadi catatan tersendiri bagi perkembangan sosial keagamaan orang Banjar yang pada tahun-tahun dahulu sangat bertalian dengan kultur, kepercayaan, dan tradisi lokal. Bagi mereka yang melakukan konversi, jelas meninggalkan tradisi yang sudah turun temurun dilakukan tidaklah mudah untuk dilakukan. Ada banyak tantangan dan problem yang dihadapi, terlebih kelompok ini dalam wacana di ranah publik dan akademik cenderung dipandang negatif, sehingga beban untuk menjadi bagian dari kelompok ini sangatlah sulit.